Harga Batu Akik Fosil Kayu Jati

Harga batu akik fosil kayu jati di pasaran mencapai jutaan rupiah. Batu fosil kayu banyak jenisnya, jadi kenali agar tidak salah dalam membelinya. Jenis batu akik ini, diantaranya fosil kayu kelor atau galih kelor,  fosil kayu asem atau galih asem, fosl kayu cendana, fosil kayu aren atau liwung dan fosil bambu. Perbedaan ini berkaitan erat dengan asal bahan sesuai namanya.

Batu fosil kayu jati memiliki ciri khas, berupa warna abu kehitaman dan sedikit kecoklatan. Batu ini dihiasi serat layaknya kulit dari pohon jati. Fungsi batu mulia ini adalah bisa menenangkan jiwa bagi penggunanya. Sangat cocok dikenakan oleh orang yang menderita tekanan darah tinggi dan digunakan saat sedang sembahyang atau beribadah.

Energi positif dari batu ini sangat kuat, sehingga bisa diandalkan sebagai pagar gaib yang akan melindungi toko, dan rumah dari tindakan negatif seperti pencurian dan serangan gaib, serta bermanfaat sebagai penarik keberuntungan dan rezeki. Dengan begitu siapa saja sangat cocok mengenakan batu akik ini, baik sebagai pegawai atau pengusaha.

Harganya yang terbilang tinggi sangat sepadan dengan keindahan dan khasiat yang diberikan kepada pemiliknya. Terlebih lagi karena merupakan ditemukan di alam dengan proses ribuan tahun, batu fosil kayu jati ini sangat sulit ditemukan. Kelangkaan ini juga menjadikan salah satu faktor harganya melonjak. Sehingga saat akan membelinya harus ekstra cermat dan hati-hati. Jangan sampai tertipu dengan batu akik palsu yang pastinya sangat merugikan Anda.


Saat akan membeli di toko online, pastikan garansi keaslian dari penjualnya. Sangat disarankan, meskipun berbelanja secara online kalau lokasinya terjangkau lebih baik mendatangi penjual. Hal ini agar Anda bisa melihat langsung batu fosil kayu jadi yang ditawarkan.




No comments :

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.